Snorkeling di Pulau Petong, Mengapa Tidak? (1)

Pulau Petong ini berada di sisi selatan Batam. Lebih kurang perjalanan satu setengah jam dari titik keberangkatan kami di Kepri Mall hingga sampai di jembatan enam. Tentu saja, kita akan melewati jambatan satu Barelang yang telah menjadi ikon Batam.

Rasakan Sejuk Air Gunung Daik di Resun

Air terjun Resun, begitu nama yang dilebelkan untuk air terjun yang terletak di desa Resun itu. Airnya mengalir dari pengunungan di tanah Lingga. Air terjun Resun ialah satu di antara sekian banyak aliran air terjun dari gunung Daik.

Kampung Boyan di Dabo Singkep

Para perantau ini seringkali meninggalkan jejak berupa nama kampung, yakni Kampung Boyan. Nah, itulah yang menjadi pijakan, tradisi rantau warga Bawean memiliki jejak, baik berupa nama maupun tradisi. Di Dabo Singkep, terdapat juga sebuah kampung bernama Kampung Boyan.

Menikmati Keindahan Masjid Agung Natuna

Masjid ini memang megah. Bahkan termegah yang ada di Kepri. Sebab itu, masjid ini selalu terlihat sangat cantik dari berbagai sisinya. Anda bisa mencari berbagai foto menarik masjid ini di internet. Saya sungguh kagum.

Puasa dan Pembebasan Sosial

Puasa mempunyai konteks tanggungjawab pribadi dan juga tanggungjawab sosial. Karenanya, dalam berpuasa, disamping mewujudkan kesalehan vertikal kepada Allah, juga untuk mewujudkan kesalehan herisontal kepada sesama manusia dan mahluk Allah.

Senin, 10 Mei 2021

Mau Dapat Beasiswa LPDP 2021, Ini Batas Akhir Pendaftaran dan Arti LoA



Setelah pembukaan Beasiswa LPDP bekerjasama dengan Kemendikbud, per tanggal 8 Mei 2021, beasiswa LDPD murni telah dibuka. Inilah saatnya bagi pemburu beasiswa untuk bersaing mendapatkannya. Tidak seperti biasanya, tahun ini LPDP langsung mengumumkan jadwal dua gelombang penerimaan sekaligus.

Nah, bagi kamu yang ingin mendaftarkan beasiswa ini, pastikan telah mengetahui batas akhir pendaftaran dan persyaratan yang harus dimiliki. Berikut saya petikankan keterangan lengkap dari web resminya.

Baca juga: Beasiswa LPDP 2021 Sudah Dibuka Per 2 Mei, Ini Kategori yang Tersedia

Jadwal Seleksi Beasiswa Pendidikan Indonesia dibuka Tahap 1 dan Tahap 2  untuk tujuan Dalam Negeri dan Luar Negeri sebagai berikut:

 

Tahap/Gelombang 1

Tahap

Kegiatan

Gelombang 1 (Yang Memiliki LoA Unconditional)

Gelombang 2 (Yang Belum Memiliki LoA Unconditional)

1

Pembukaan Pendaftaran Beasiswa Umum

4 Mei 2021

Pembukaan Pendaftaran Beasiswa Afirmasi dan Targeted

8 Mei 2021

Penutupan Pendaftaran Beasiswa Umum

1 Juni 2021

Penutupan Pendaftaran Beasiswa Afirmasi dan Targeted

4 Juni 2021

Pelaksanaan Seleksi Administrasi

2 – 10 Juni 2021

Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi

11 Juni 2021

Seleksi Substansi Akademik dan Kebangsaan

16  – 19 Juni 2021

Pengumuman Hasil Seleksi Substansi Akademik dan Kebangsaan

24 Juni 2021

Seleksi Wawancara

5 - 16 Juli 2021

23 Juli - 25 Agustus 2021

Pengumuman Hasil Seleksi Wawancara

22 Juli 2021

30 Agustus 2021

 

Baca juga: Kiat dan Tips Menulis Penilaian Diri saat Daftar Beasiswa LPDP

Tahap/Gelombang 2

2

Pembukaan Pendaftaran

1 Agustus 2021

Penutupan Pendaftaran

8 September 2021

Pelaksanaan Seleksi Administrasi

9 - 23 September 2021

Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi

24 September 2021

Seleksi Substansi Akademik dan Kebangsaan

4 - 8 Oktober 2021

Pengumuman Hasil Seleksi Substansi Akademik dan Kebangsaan

13 Oktober 2021

Seleksi Wawancara

25 Oktober - 26 November 2021

Pengumuman Hasil Seleksi Wawancara

 3 Desember 2021

 

Ketentuan Perkuliahan

Seleksi Beasiswa tahap 1

  1. Pendaftar yang melampirkan LoA Unconditional dapat memulai perkuliahan paling cepat Agustus 2021 untuk tujuan Dalam Negeri dan September 2021 untuk tujuan Luar Negeri;
  2. Pendaftar yang tidak melampirkan LoA Unconditional memulai perkuliahan paling cepat Januari 2022.

Baca juga: Kiat dan Tips Menulis Penilaian Diri saat Daftar Beasiswa LPDP


Seleksi Beasiswa tahap 2

Memulai perkuliahan paling cepat Januari 2022 untuk tujuan Dalam Negeri dan Februari 2022 untuk tujuan Luar Negeri.

Baca juga: Berkenalan dengan Mazhab Frankfurt dan Teori Kritisnya

Catatan

  • LoA Unconditional adalah surat resmi dari perguruan tinggi (official admission) yang menyatakan bahwa seseorang telah diterima di perguruan tinggi dengan tanpa persyaratan lagi yang memuat nama lengkap, jenjang studi, program studi, serta intake studi;
  • Jika pendaftar mengunggah LoA Unconditionalmaka harus memenuhi kriteria sebagai berikut:
  1. Perguruan Tinggi dan Program Studi harus sesuai dengan salah satu pilihan pada aplikasi pendaftaran
  2. Intake studi harus memenuhi ketentuan yang ditetapkan LPDP terkait perkuliahan paling cepat yang diizinkan
  3. Jika intake perkuliahan yang tercantum pada LoA Unconditional yang diunggah tidak sesuai ketentuan maka wajib melampirkan Surat Defer dari Perguruan Tinggi yang menerbitkan LoA

 

Senin, 03 Mei 2021

Beasiswa LPDP 2021 Sudah Dibuka Per 2 Mei, Ini Kategori yang Tersedia



Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya pengumuman pembukaan beasiswa dari dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) akhirnya keluar juga. Tepat pada Minggu, 2 Mei atau bersamaan dengan Hari Pendidikan Nasional. Semalam, saya mencoba membuka laman beasiswa LPDP, sempat juga terjadi gangguan atau error. Itu tandanya trafik kunjungan ke laman itu sedang tinggi sekali.

Tak bisa dipungkiri bahwa peminat untuk mendapatkan beasiswa LPDP ini cukup banyak. Sebagian besar juga sudah tahu bahwa untuk mendapatkan beasiswa tersebut haruslah berkompetisi dengan puluhan bahkan ratusan pendaftar lainnya. Kita dapat memaklumi karena kuliah jenjang pascasarjana, baik untuk strata dua (S2) atau magister maupun strata tiga (S3) atau doktor, membutuhkan biaya yang lumayan.

Baca juga: Kiat dan Tips Menulis Penilaian Diri saat Daftar Beasiswa LPDP

Mengapa beasiswa LPDP banyak diburu? Karena beasiswa dari LPDP memberikan banyak kelebihan sebab semua biaya perkuliahan ditanggung penuh dan mendapatkan lagi tunjangan biaya hidup, biaya referensi hingga biaya penelitian. Inilah yang membuat banyak orang berlomba untuk mendapatkan beasiswa LPDP, baik untuk dalam negeri maupun di luar negeri. Lagi pula, sudah banyak Awardee yang memberikan testimoni yang bagus, khususnya dari mereka yang kuliah di luar negeri.

Baca juga: Beasiswa LPDP, ini Link unduhan Buku Panduan dan Daftar Kampus di Dalam dan Luar Negeri

Nah, langsung saja. Dari pantauan di laman https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/index.php/site/index, ada tujuh kolom beasiswa yang ditawarkan. Wow, banyak sekali ya... Ini tidak seperti biasanya. Apa saja tujuh kolom itu, silakan lihat digambar hasil tangkapan layar di atas.

Yang menarik, di lambang kecil di bagian bawah topi toga itu. Nah, inilah inti dari beasiswa yang dibuka, yakni beasiswa dari hasil skema kerja sama antara LPDP dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Sebab itu, ada perbedaan logo di bawah topi toga itu. Dan tidak menutup kemungkinan, nantinya beasiswa dari Kementerian Agama juga akan berlaku demikian.

Baca juga: Mau Dapat Beasiswa LPDP 2021, Ini Batas Akhir Pendaftaran dan Arti LoA

Untuk mengetahui masing-masing kategori, Yuk simak kupasan satu persatu ini

1. Beasiswa S2 / S3 LPDP

Ini adalah beasiswa yang murni yang diberikan oleh LPDP. Jikalau Anda klik kategori ini, Anda belum bisa login. Sebab beasiswa ini belum dibuka pada periode ini. Kapan dibukan, belum ada kabar kabari dari Mimin-nya LPDP. Saran saya, sebaiknya simak di medos resmi LPDP ataupun di web resminya. Ini linknya Beasiswa LPDP - Login (kemenkeu.go.id) 

Update: Beasiswa ini telah dibuka per 8 Mei 2021. Silakan mendaftar di link tersebut di atas ya. Ada tiga kriteria, yakni Afirmasi, Reguler dan Tageted. 

Baca juga: Kiat dan Tips Menulis Penilaian Diri saat Daftar Beasiswa LPDP

2. Beasiswa S1 / D4

Khusus Guru Vokasi, Pelaku Budaya dan Siswa / Mahasiswa Berprestasi Nasional (Dalam & Luar Negeri). Ketika Anda meng-klik pilihan ini, nanti akan dibawa ke laman pendaftaran yang tersinkron ke web resmi kemendikbud. Nah, dari sini bisa kita ketahui bahwa beasiswa ini di bawah kemendikbud. Mengenai persyaratannya, bisa cek langsung di sana. Atau jika nanti tidak malas, saya bikin juga kupasannyaa... hehehe tapi tak janji ya. Kalau mau langsung daftar, bisa klik di sini Beasiswa Pendidikan Indonesia (kemdikbud.go.id)

3. Beasiswa S2 / S3 Dosen & Beasiswa Joint Degree / Dual Degree

Kategori yang ini khusus Dosen Perguruan Tinggi Akademik dan Perguruan Tinggi Vokasi. Beasiswa yang tersedia adalah yang untuk dalam negeri dan ada juga yang luar negeri. Kalau mau ke luar negeri, pastikan dulu bahwa kampus yang Anda tuju masuk dalam daftar kampus yang bekerja sama dengan LPDP atau Kemendikbu.  Mengenai persyaratannya, bisa cek langsung di sana. Atau jika nanti tidak malas, saya bikin juga kupannyaa... hehehe tapi tak janji lagi ya

Silakan lihat info selengkapnya di sini Beasiswa Pendidikan Dosen Indonesia (kemdikbud.go.id)

4. Beasiswa S2 / S3 Non Dosen

Kategori ini untuk guru dan tenaga kependidikan (GTK), Pelaku Budaya dan Mahasiswa Berprestasi Nasional. Jika Anda memenuhi persyaratan dan kriteria yang dimaksud, Anda bisa memilih perguruan tinggi dalam negeri ataupun luar negeri untuk kuliah. Yang keren lah kuliah pakai beasiswa. Ini termasuk kategori baru yang dikeluarkan oleh Kemendikbud. Mungkin ini yang dimaksud dengan perluasan beasiswa beberapa waktu lalu itu. Kalau langsung daftar, bisa klik di sini Beasiswa Pendidikan Indonesia (kemdikbud.go.id)

5. Beasiswa Non Degree Ditjen Dikti

Beasiswa ini semacam beasiswa untuk kursus singkat ataupun kuliah post doctoral. Jadi cocok untuk yang ingin menambah keahlian di bidang tertentu. Ini juga termasuk kategori baru. Kampus yang bisa dipilih juga bisa di dalam dan luar negeri. Keren deh.... nih link pendaftarannya Daftar Ditjen Dikti | Beasiswa Pendidikan Indonesia (kemdikbud.go.id)

6. Beasiswa Non Degree Ditjen GTK

Kategori ini masih serupa dengan yang nomor 5 di atas. Bedanya hanya pada segmentasi calon penerima saja. Kalau kategori ini, khusus untuk guru dan tenaga kependidikan. Kuliahnya pun bisa pilih perguruan tinggi dalam negeri maupun di luar negeri. Ya, kalau saya sih tentu akan coba yang luar negeri dulu ya... kan lumayan juga bisa jalan-jalan keluar negeri. Tapi ya  tentu harus mempersiapkan diri lebih baik. Bisa klik langsung di sini bila berminat Daftar Ditjen GTK | Beasiswa Pendidikan Indonesia (kemdikbud.go.id)

7. Beasiswa Non Degree Ditjen Diksi

Kalau yang ini spesialnya spesial. Sebab ini khusus bagi yang di lingkungan Ditjen Diksi saja tetapi peluangnya bisa untuk siswa, mahasiswa, guru, dosen dan juga tenaga kependidikan. Untuk keterangan lebih lanjut, bisa langsung klik likn ini Daftar Ditjen Diksi | Beasiswa Pendidikan Indonesia (kemdikbud.go.id)

So, jadi pada dasarnya beasiswa yang tersedia di LPDP saat ini adalah beasiswa dari Kemendikbud yang dikelola bersama dengan LPDP, bukan murni dari LPDP. Nah, kemungkinan beasiswa ini belum bisa dilamar oleh teman dari kementerian agama (kemenag). Sabar dulu ya.... nanti pasti ada bagiannya. hehehe

Mungkin itu saja sekadar gambaran umum untuk beasiswa LPDP hasil kerjasama dengan Kemendikbud yang dibuka pada 2021 ini. Silakan mencoba. Selamat berjuang. []


Sabtu, 03 April 2021

Terbaru 2021, Cara Upload Video ke Youtube dari Handphone

Kalau berkenan berkunjung silakan klik saja.


Youtube telah menjadi platform media jejaring sosial yang cukup banyak diminati warganet, baik sebagai pengguna ataupun penikmat. Yang dimaksud pengguna adalah para kreator yang selalu membikin video di akun Youtube-nya. Sedangkan penikmat adalah warga net yang hanya memanfaatkan Youtube untuk sarana mencari informasi, hiburan atau sekadar menonton beragam unggahan video yang tersedia di Youtube dan tidak menggunakannya untuk mengunggah video.

Nah, karena pengembang Youtube selalu meng-update aplikasi ini ke versi terbaru, maka sering terjadi perubahan. Perubahan itu terjadi untuk tampilan dan bahkan tata letak menu-nya. Perbaikan yang dilakukan oleh pihak Youtube sendiri mungkin karena beradaptasi dengan perkembangan aplikasi terbaru pada sistem Android atau bisa jadi karena memang si Youtube-nya ingin memberikan pengalaman lebih bagi pengguna dan penikmatnya. Maklumlah, media sosial berbasis video juga bukan hanya Youtube.

Kali ini saya ingin berbagi sedikit tips bagi kawan-kawan pemula tentang cara mengunggah atau upload video Youtube dari handphone (HP) yang berbasis Android. Postingan ini saya buat karena saya sendiri mengalami kegagapan saat hendak mengunggah materi video ke Youtube. Dan saya menduga ada beberapa teman pemula—kalau yang mastah mah pasti sudah tau lah—belum terlalu mengerti cara unggah video ke Youtube versi terbaru.

Sebab, ketika saya sendiri mencari tutorial di mbah Google.Com, banyak turorial yang tidak sesuai lagi, baik yang berupa tulisan ataupun video. Padahal beberapa di antaranya ada yang unggahan terbaru, yakni tahun 2021, tapi materi yang diunggah masih olahan materi lama. Nah, jadi ketahuan kan, si penulis atau konten kreatornya hanya menyadur dari beragam informasi yang juga tersebar di internet.

 Oke deh, langsung saja ke tahapan demi tahapan untuk mengunggah video ke Youtube dari HP.

1. Pastikan adan telah mengunduh aplikasi Youtube di ponsel . Karena saat ini Youtube itu ada tiga varian apilikasi, yakni Youtube, YT Music dan YT Studio, maka pastikan yang diunduh adalah Youtube yang biasa saja.




2. Setelah itu, Anda wajib Login ke akun Youtube itu. Kalau belum punya, tentu haruslah mendaftar dulu. Tentang cara mendaftar dan bikin akun Youtube, silakan cari tutorialnya di sebelah saja.

3. Setelah itu, bukalah aplikasi Youtube. Nah, pada aplikasi Youtube model Jadul, untuk mengunggah video cukup menekan gambar video yang ada di bagian atas. Tapi untuk aplikasi yang terbaru, ikon kamera video itu tidak ada lagi. Agar bisa upload, Anda cukup menekan tanda plus (+) di bagian bawah layar. Nah, itulah tempat uploadnya. Hore....

4. Lantas tinggal pilih video mana yang hendak diunggah ke Youtube. Ops... sekadar NB saja nih, pastikan dulu video sudah diedit dan layak untuk tayang.

5. Kemudian, pilih ketentuan sesuai yang diinginkan, seperti tampilan “publik”, “tidak publik” atau “pribadi” dan lain sebagainya.

6. Seterusnya telah upload. Proses pun akan dimulai dan ada indikator berapa proses pengunggahan akan berlangsung. Hal ini tentu sangat bergantu dengan seberapa bagus jaringan atau sinyal Anda.

7. Tunggu dan setelah selesai, video Anda sudah bisa ditonton di seluruh dua.

Begitulah kiranya yang bisa saya bagikan. Semoga bermanfaat. Jangan sungkan untuk meninggalkan jejak komentarnya di bawah. []


Kamis, 17 Desember 2020

Penelitian Kompetitif Kemenag 2021, Nilainya Capai Rp50 Juta Per Penelitian


Rekan-rekan peneliti bidang keagamaan bisa memanfaatkan informasi penelitian ini untuk motivasi dan penyemangat dalam mendalami bidang kajiannya. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Puslitbang Bimas Agama dan Layanan Keagamaan Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama Republik Indonesia.

Jika melihat dari persyaratan yang tertera, tidak banyak ketentuan yang ribet. Peserta bisa dari semua kalangan. Menariknya, kegiatan ini dilaksanakan pada 2021 dengan total biaya mencapai Rp50 juta. Sifatnya berbasis keluaran. Berikut adalah adalah kutipan utuh dari web kemenag.

 Unduh pamflet di sini. (unduh)

MAKSUD DAN TUJUAN

  1. Memberikan kesempatan kepada peneliti, akademisi, pemerhati masalah sosial keagamaan, dan pemerhati kebijakan untuk menuangkan ide dan gagasan dalam rancangan proposal yang komprehensif.
  2. Mendorong pelaksanaan penelitian yang efektif dan efisien untuk menghasilkan output penelitian yang berkualitas sebagai bahan pendukung kebijakan Kementerian Agama.

 

TEMA

Tema yang diangkat pada tahun ini adalah “Inovasi Pelayanan Keagamaan Masa Pandemi”. Skup tema ini bisa mencakup beberapa fokus kajian terkait beberapa hal di bawah ini, antara lain:

  1. Haji dan Umrah Masa Pandemi
  2. Gaya Hidup dan Isu Kekinian Produk Halal
  3. Ketahanan Keluarga di Masa Pandemi
  4. Hak Beragama Komunitas di Luar Enam Agama
  5. Pengembangan Potensi Ekonomi Umat Masa Pandemi
  6. Resolusi Konflik Keagamaan dan Kerukunan Umat Beragama
  7. Ekspresi Keberagamaan Masyarakat Kekinian
  8. Moderasi Beragama
  9. Peran Agama dalam Pencegahan Terorisme
  10. Peran Agama dalam Pembentukan Perilaku Anti-Korupsi

 

PERSYARATAN

1. Peserta berupa tim yang terdiri dari 2 atau 3 orang.

2. Peserta mengirimkan proposal penelitian dengan kelengkapan sebagai berikut (unduh) :

a. Rencana Anggaran Biaya (RAB) Penelitian (unduh)

b. Daftar riwayat hidup masing-masing anggota tim (unduh)

c. Pernyataan izin dari atasan / pimpinan instansi / lembaga (unduh)

d. Pernyataan belum pernah diajukan kepada pihak lain (bermaterai Rp 10.000) (unduh)

e. Pernyataan bebas plagiasi (bermaterai Rp 10.000). (unduh)

Peserta mengirimkan proposal dan lampirannya melalui tautan: https://bit.ly/submitkompetitifpusat1


Selamat mencoba bagi yang berminat. Semoga sukses dan semangat terus mengembangkan penelitian dan pengabdian demi Indonesia yang lebih baik.

Sumber: Puslitbang Bimas Agama dan Layanan Keagamaan


Kamis, 29 Oktober 2020

Eksotisme Pantai Pulau Berhala


BEBATUAN terlihat jelas di tepi pantai ketika perahu mendekati Pulau Berhala, Sabtu (15/10/2011) itu.

Perahu pun harus berhati-hati ketika hendak merapat ke pantai karena batu dan karang yang berserakan siap menghadang.

Apalagi ombak hari itu begitu kuat dan siap menghempaskan perahu sewaktu-waktu. Dengan kondisi air yang bening, bebatuan itu tampak jelas di dasar air.

Pulau Berhala terletak di bagian selatan Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Provinsi Jambi.

Nama pulau ini mencuat ketika polemik perebutan terjadi antara kedua pemerintahan hingga akhirnya pemerintah pusat memastikan Berhala masuk dalam wilayah administratif Provinsi Jambi.

Menurut informasi, nama Berhala diambil dari gelar seorang bangsawan keturunan Turki. Selain memiliki panorama pantai yang indah, pulau ini memiliki nilai sejarah yang penting, baik dari masa Kesultanan Melayu hingga masa penjajahan.

Mungkin, letak strategis pulau inilah yang menjadikannya memiliki peranan penting.

Hamparan bebatuan di Pulau Berhala tak hanya terdapat di tepi pantai Berhala, tetapi juga di pulau-pulau kecil yang berada di sekitarnya.


Pantauan dari pompong yang mengantar Tribun, hamparan pasir putih juga tampak indah di pantai Pulau Telur yang berada di sebelah timur Berhala. Sedangkan di Pulau Layak, tampak batu-batu cadar berukuran besar dengan berbagai bentuk.


Di antara pulau Layak dan Berhala inilah pelabuhan Pulau Berhala berdiri. Pelabuhan ini sudah dibangun dengan beton-beton kokoh.


Ketika lepas dari pelabuhan, gapura "Selamat Datang" berdiri kokoh dan siap menyambut siapa saja yang datang ke pulau ini.


Beberapa plang bertuliskan serupa juga dijumpai ketika memasuki perkampungan warga. Bahkan, di tengah perkampungan pun ada gerbang "Selamat Datang" yang dibuat oleh Pemerintah Kabupaten Lingga.


Ketika Tribun sampai di area pemukiman, warga sedang asyik menunggu perhelatan hiburan yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Lingga.


Saat itu bertepatan dengan malam hiburan dalam rangkaian acara Lingga Fishing Festival yang digelar sejak Jumat hingga Sabtu (14-16/10/2011).


"Ini malam penutupan," ujar seorang warga yang ditemui Tribun.


Menurut keterangan warga, kebanyakan orang itu adalah para pendatang yang ingin meramaikan kegiatan tersebut. Ketika acara sudah selesai, mereka pun akan meninggalkan pulau ini.


Sedangkan warga pulau Berhala sendiri hanya sekitar 40 kepala keluarga dengan penduduk 100-an jiwa lebih. Mereka menempati sisi timur dari pulau yang memiliki luas 47.990 meter persegi.


Pulau ini merupakan pusat administrasi pemerintahan tingkat desa dengan seorang kepala desa yang bernama Encik Syarif.

Selain kantor desa, di sini terdapat sebuah Puskesmas Pembantu yang siap melayani warga, satu bangunan masjid, satu bangunan koperasi, dan gedung sekolah dasar serta sekolah menengah pertama (SMP). Kedua sekolah ini menempati gedung berdampingan dengan delapan lokal.


"Semua pembangunan ini dari Pemerintah Kabupaten Lingga, Provinsi Kepri. Rumah-rumah warga pun sebagian besar adalah bantuan dari pemerintah. Yang ditempati warga hanya di bagian timur ini saja," kata Encik Syarif.


Menurutnya, pembangunan itu sudah dilakukan sejak 2002 saat Berhala masih di bawah Pemerintahan Kabupaten Kepulauan Riau, Propinsi Riau.


Di pulau ini, ada bebukitan dengan berbagai jenis pepohonan nan hijau. Bukit itu sering kali menjadi petunjuk bagi pelayar yang melintasi daerah laut sekitarnya.


Sementara warga yang sehari-hari bekerja sebagai nelayan tidak mengeksploitasi hutan itu. Mereka hanya mengambil kayu-kayu dari hutan sesuai dengan kebutuhan saja.


“Ikan di sini banyak. Karena itu pula Lingga Fishing Festival diselenggarakan di sini. Tapi memang, kondisi angin lagi kurang baik. Laut dan pantai di sini memang indah dan banyak ikannya,” kata Encik lagi.


Tulisan ini sudah pernah terbit di batam.tribunnews.com

Selasa, 30 Juni 2020

Pembangunan Kampus Tak Boleh Terlalu Maju

Suatu ketika Pak De berkerut kening mendengar cerita Pak Cik yang hendak urun pemikiran perihal masa depan kampus tempat dia bekerja. Dengan seksama, Pak De terus menyimak sembari melirikkan mata ke atas. 

Ya, Pak De sedang membayangkan pembangunan imajinatif yang disampaikan Pak Cik. Namun Pak De masih merasa pelik dan segera memberikan komentar seperti biasa. 

"Nape mike (kamu, red) diam saja," tiba-tiba Pak Cik bertanya, "biasanya mike cepat saja balas cakap aku?!" 

"Aku sedang membayangkan imajinasi pembangunan yang kamu ceritakan," kata Pak De yang masih memang muka serius.

Pak Cik pun menceritakan ide lagi. Ia berkata bahwa pembangunan kampus ini harus maju. Kampus ini tidak boleh hanya seperti saat ini saja. Apalagi, kata dia, sebenarnya tanah kampus ini masih cukup luas dan harus dimaksimalkan untuk pembangunan ke depan. Sudah saatnya pimpinan dan seluruh orang di kampus ini berpikir pembangunan kampus maju ke depan.

"Kan ide ku bagus. Bagaimana menurut kamu?" Tanya Pak Cik lagi.

Pak De masih tetap menunjukan sikap seriusnya. Sampai-sampai Pak Cik dah malas nak layan obrolan itu lagi karena sikap Pak De.

"Gini lo Pak Cik. Aku ini kayaknya gak setuju dengan ide atau imajinasi mu itu," kata Pak De. Sontak saja Pak Cik balik badan dan hendak duduk lagi, padahal ia sudah berniat beranjak dari tempat ngobrol itu.

"Menurutku, ide mu itu terlalu berbahaya. Ada banyak dampak negatif atau mudhorotnya daripada manfaatnya," ujar Pak De. 

Nah, kini giliran Pak Cik pula yang berkerut kening. Ia merasa heran bila idenya itu dianggap mengandung mudhorot. 

Pak De lalu menjelaskan buat pikiran hasil mengerutkan kening. Menurut Pak De, setidaknya ada dua dampak bila ide Pak Cik diwujudkan dalam pembangunan kampus. Pertama, masyarakat sekitar akan marah dah bahkan sangat marah sekali bila pembangunan kampus ini terlalu maju ke depan. Sebab, masyarakat di sekitar kampus akan menjadi lebih sulit dan mereka akan merasa terhalangi dan tertinggal oleh sebab pembangunan kampus. 

Kedua, kampus akan dicap sebagai institusi yang tidak sesuai dengan lembaga pendidikan. Nah, dampak ini tentu akan membikin citra negatif bagi kampus. Akibatnya, kamu justru akan sepi peminat. Masyarakat sekitarnya tidak lagi mau memasukkan anaknya di kampus.

"Dan yang ketiga, pemimpin yang mau mewujudkan ide itu mu adalah pemimpin yang paling tidak bijak. Contoh pemimpin yang tak patut ditiru. Makanya, jangan kowe (kamu) sampaikan idemu kepada siapapun," kata Pak De mengakhiri hasil analisanya.

Kini giliran Pak Cik pula yang kerut kening, bahkan jeritannya lebih tebal dari yang awal. Dan Pak Cik masih mencoba memahami pendapat Pak De yang dinilainya aneh. Tapi mau bagaimana juga, beda pendapat itu memang hal biasa, namun bagi Pak Cik, kita perlu mencernanya dengan baik sisi perbedaan itu agar ditemukan titik persamaan.

"Aku tak paham lah, cem mana pula bisa jadi mudhorot? Kampus ini kan memang perlu dibangun. Gedung yang sekarang ini saja sudah tidak cukup untuk belajar mengajar," Pak Cik mencoba menyanggah.

"Gini lo Pak Cik, tanah kampus ini memang luas. Gedungnya juga baru satu. Ya, betul memang harus dibangun," kata pak De.

"Ya, terus dimana salahnya?" Tanya Pak Cik mencoba menelisik lebih dalam lagi. 

Pak De pun menjelaskan lagi. "Gini lo. Aku tahu tanah kampus ini luas. Tapi menurutku, pembangunan kampus ini tidak boleh terlalu maju. Di depan kampus kita itu jalan lintas provinsi yang menghubungkan kabupaten dan kota. Di jalus lintas ini juga kendaraan berat lewat. Loh, kalau pembangunan kampus terlalu maju ke depan dengan memaksimalkan tanah, ya tentu jalan raya itu jadi tertutup. Dampaknya, ya kayak yang saya sampaikan tadi. Gitu loh Pak Cik."

"Ah, sialan lab Pak De nig," keluhnya.

Senin, 08 Juni 2020

KH Badri Masduqi, Kitab Kuning dan Kaset-kaset Rekamannya


Ramadan yang bersamaan dengan pandemi Covid-19 ini memang spesial. Spesial sekali karena saya kerap bosan ada di rumah walau kerjaan banyak. Maka, pilihannya adalah melakukan kegiatan fisik dengan banyak mengerjakan [hal ihwal entah berantah] di rumah yang sedang di renovasi.  (Maklum, saat ini saya sedang menempati rumah kontrakan dan sebelumnya juga belum punya rumah sendiri.)

Sebelum Ramadan tiba, saya memang sudah mempersiapkan diri untuk mengobati kerinduan semasa di pesantren dulu, ya tepatnya di Ponpes Badridduja di Kraksaan, Probolinggo, Jawa Timur. Rentang 1996 hingga 2002 saya di sana. Dan banyak pula cerita yang menjadi titik kisar perjalanan hidup di mulai dari sana.

Nah, satu hal yang sangat rindukan ialah khataman kitab semasa puasa. Telah menjadi tradisi di sebagian pondok pesantren di Jawa khataman kitab khusus selama bulan Ramadan saja. Biasanya, para santrinya juga datang dari pesantren lain. Di Badridduja, yang ketika itu masih diasuh KH. Badri Masduqi, juga rutin menyelenggarakan pengajian khatmul kitab yang dimulai beberapa hari sebelum Ramadan, dan berakhir pada 25 Ramadan.

Baca juga: Benarkah Agama itu Sebagai Candu?

Tradisi khatamul kitab itu sudah lama sekali tidak saya ikuti lagi. Bahkan, membaca kitab-kitab pun sudah sangat jarang sejak di bangku kuliah. Bagi saya, repot sekali jika setiap kali tugas harus bersumber dari kitab asli, dan akan lebih mudah jika menggunakan terjemahannya. Barulah pada saat di bangku magister, saya mulai lagi agak rutin membuka kitab-kitab ketika berkunjung ke perpustakaan kampus.

Dan sejak beralih status pekerjaan sekarang, semakin tergeraklah diri ini untuk kembali mengaji kitab-kitab semasa di pesantren dulu. Hal ini beranjak dari rasa gelisah dan gundah ketika bertemu dengan mahasiswa. Banyak di antaranya yang berasal dari pesantren, tetapi pengetahuan fikihnya menurut saya masih kurang. Banyak juga terlihat “agamis” tetapi pengetahuan agama masih belum sepadan. Banyak juga yang terlihat cukup menguasai tema pembahasan, tetapi ternyata tidak bisa baca kitab dan tidak pernah. Lalu mereka berargumen dengan ala pemahamannya sendiri terhadap Al-Qur’an dan Hadis dengan merujuk kitab-kitab yang mereka sendiri tidak bisa membacanya.

Maka, saya masih fakir ilmu ini memesan kitab kuning secara daring melalu marketplace. Kitab yang saya beli itu adalah fikih-fikih dasar, Sullam at-Taufiq, Syafinah al-Najah dengan Syarah Kasyifah-nya, Taqrib dengan Syarah Fath al-Qoriib, dan Fathul Mu’in. Satu kitab saya jadikan referensi utama untuk mengaja Fikih dengan cara mereka membaca dan memahami namun dengan cara saya, yakni mereka saya bekali kitab Syafinah yang sudah ada terjemahannya.

Nah, untuk yang kitab Fath al-Mu’in, saya mengaji ke KH. Badri Masduqi, pengasuh pertama Ponpes Badridduja yang telah wafat pada sekitar 2002, beberapa setelah menjadi alumnus pondok untuk melanjutkan kuliah ke Jogja. Sependek ingatan saya, Fath al-M’uin adalah kitab yang menjadi kurikulum di Madrasah Asas Lilulumil Islamiyah (selanjutnya disebut Asas) untuk santri kelas 4 hingga 6. Yang mengajarkan adalah para ustaz.

Baca juga: Perjalanan Panjang Pencarian Tuhan

Ketika Ramadan KH. Badri Masduqi sendiri yang membaca langsung. Metode membaca pun berbeda dengan pengajian kitab pada umumnya. Misalnya, kitab Fath al-Wahhab yang biasa beliau bacakan malam hari sejam setelah Isya dengan penjelasan yang lantang dan detail. Pada khataman kitab Ramadan, pembacaan kitab tidak terlalu diiringi dengan penjelasan yang terlalu panjang, tetapi penjelasan seperlunya saja.

Ramadan kali ini, saya memulai mengaji lagi kitab Fath al-Mu’in ini kepada KH. Badri Masduqi. Namun, kali ini tidak langsung, melainkan melalui aplikasi yang telah dikembangkan oleh lembaga Syeikh Badri Institut (SBI). Aplikasi kasi ini bisa didapatkan di Playstore bagi pengguna Android. Maka, mulailah saya mengunggah bagian awal dari kajian kitab ini. Dan saya pun sengat senang dapat mendengar kembali suara beliau. Bahkan mataku berbinar senang. Maka jadilah saya mengaji daring atau online dengan beliau. (Selain itu, saya juga terkadang mengikuti pengajian online dari KH Tauhidullah Badri, Gus Ulil Absar Abdallah, Gus Aguk dan Prof. Abdul Mustakim)

 

Kaset itu dan Media Daring kini

Saya betul-betul tak menyangka bahwa kumpulan kaset rekaman ini bakal melepas kerinduanku dan yang lebih penting lagi ialah pengajian ini mampu menembus waktu yang tidak saya duga sebelumnya. Mengapa? Ternyata dengan adanya kaset ini, KH Badri Masduqi tetap hidup, maksudnya dengan pengajian ini , beliau terasa seperti hidup.

Sudah menjadi kebiasaan dari guruku ini untuk merekam pengajian kitab yang beliau ampu. Rekaman itu terkadang dilakukan langsung ketika pengajian. Ada juga, menurut info yang saya dengar, rekaman dalam kaset itu memang sengaja beliau rekam sendiri untuk diberikan pada santri ketika beliau berhalangan mengajar, sehingga santri tetap bisa mengaji walaupun beliau sendiri sedang tidak berada di tempat.

Baca juga: Resep Terong Bakar Sederhana ala Santri yang Enak dan Lezat

Khusus untuk kaset pengajian, belau biasa membaca kitab menggunakan pengeras suara. Hal ini dilakukan agar santri yang berada di luar dari kediaman (dhalem) beliau juga bisa mendengar, wabil khusus santriwati yang bisa turut mengaji dari sisi musala. Jadi, memang ada unsur sengaja oleh beliau untuk merekam pengajian kitab-kitab itu agar bisa digunakan para santri.

Saya pernah melihat santri senior yang hendak membaca Kitab Tafsir Jalalain harus belajar dengan bersungguh-sungguh, baik dengan cara membaca kitab maknaan (baca: terjemahan) teman yang lain atau mendengarkan kaset pengajian yang lalu-lalu. Nah, artinya, memang sudah menjadi biasa di kalangan santri Asas merekam dan mendengarkan rekaman dari pengajian Kiai. Kalau saya tak salah ingat, memang ada santri yang khusus untuk menjadi semacam operatornya.

Kaset-kaset pengajian ini juga cukup banyak di ruangan beliau. Saya pernah melihatnya sendiri. Yang menarik, kaset itu bukan hanya pengajian kitab, tetapi juga ada rekaman pengajian akbar, baik yang diisi oleh beliau atau dari kiai dan masyayikh lainnya. Dan masih berhubungan dengan kaset pula, beliau terbiasa mengirimkan kaset yang berisi pendapatnya kepada beberapa tokoh, khususnya seruan untuk para pejabat.

Baca juga: Runtuhnya Negara Madinah: Islam Kemasyarakatan versus Islam Kenegaraan

Sekarang, dapat dipetik hikmah dari kaset-kaset itu, bahwa KH Badri Masduqi merasa begitu pentingnya media komunikasi yang tidak mudah terdistorsi. Komunikasi paling efektif yang tentu bertemu langsung antar komunikannya. Namun, selain itu, komunikasi juga mengenal pesan simbol (dan teks) yang sering kali menimbulkan salah paham, multi tafsir, dan bahkan pesan yang ingin disampaikan bisa terdistorsi. Sedangkan pesan suara lebih mudah dipahami oleh lawan bicara yang tidak bertemu langsung. KH Badri Masduqi sangat paham perihal pola komunikasi seperti ini sehingga dalam banyak hal dan yang perlu mendapatkan penjelasan panjang, beliau justru kerap mengirimkan pesan suara melalui kaset.

Di era digital ini pula, kaset-kaset pengajian kitab kuning beliau kembali diaktualisasikan. Hal ini berkat kerja keras dari teman-teman di Syeikh Badri Institut (SBI), lembaga yang mendedikasikan diri untuk merawat dan mereaktualisasi semangat perjuangan KH Badri Masduqi. Digitalisasi kaset-kaset pengajian kitab kuning yang kini tersedia di PlayStore ini pun berkat kerja keras teman-teman di SBI. Saya belum bisa berkontribusi apa pun untuk SBI ini kecuali hanya pacapa (berwacana doang).

Digitalisasi pengajian kitab kuning KH. Badri Masduqi ini adalah langkah nyata dalam upaya menghidupkan selalu semangat dari KH. Badri Masduqi. Mungkin beliau tidak banyak dikenal oleh generasi 2000-an, tetapi santrinya dan jemaah tarekat Tijaniyah cukup mengenalnya, khususnya di Jawa Timur.

Setidaknya, kehadiran rekaman pengajian KH Badri Masduqi secara digital ini bisa menambah referensi bagi pecinta ngaji kitab kuning model sorongan. Dan yang paling saya suka, pengajian kitab kuning dari KH Badri Masduqi itu diartikan dalam bahasa Indonesia. Pola dalam mengartikan kitab juga masih tetap mempertahankan gaya penerjemahan berbasis ilmu nahwu. (Ya, kalau gaya bahasa Jawa, masih pakai ngutawi iku iki lah, dan saya tak paham sama sekali).

Baca juga: Menggugah (lagi) Kepekaan Kita Terhadap Visi Sosial Islam

Menjaga semangat

Saat ini, tantangan terberat bagi saya ialah konsisten dalam mengaji. Setelah Ramadan 1441 H berlalu, belum ada lagi membuka kitab dan mengaji. Aplikasinya sudah saya hapus untuk sementara karena memori ponsel sudah penuh. Memang menjaga konsistensi dan keistiqomahan dalam mengaji ini penuh tantangan. Walau bagaimanapun, saya masih berjuang melawan kemalasan dalam diri. Saya masih akan tetap berjuang menirukan semangat KH. Badri Masduqi yang selalu konsisten mengajar santrinya.

Oh iya, konsistensi dan keistiqomahan KH. Badri Masduqi dalam mengajar dan belajar ini patut dicontoh. Saya dengar informasi, beliau kerap membaca kitab di waktu luangnya. Dan beliau termasuk sangat update dalam kitab. Saya pernah melihat beberapa kitab baru yang “berserakan” di meja dekat ruang tamu, di dalam kamar dan dekat tempat mengajar. Yang masih terekam dalam ingatan saya ialah karya-karya dari Syeikh Sayyid Alwi Al-Malaki Al-Hasani.  

Mudah-mudahan saya [dan pembaca tulisan ini juga] bisa istiqomah belajar seperti beliau. Tetap semangat membaca dan belajar seperti KH Badri Masduqi. []

 

Jumat, 22 Mei 2020

Berkenalan dengan Mazhab Frankfurt dan Teori Kritisnya


Judul : Sejarah Mazhab Frankrfurt: Imajenasi Dialektis dalam perkembangan Teori Kritis
Penulis : Martin Jay
Penerbit : Kreasi Wacana, Yogyakarta
Cetakan : Agustus, 2005
Tebal : xlix + 544 Halaman (Termasuk Indeks)

Kekuatan Nazisme di Jerman, dan kemudian timbulnya perang ideologi antara Barat dan Timur (Kapitalisme dan Sosialisme), berdampak buruk bagi kalangan cendikiawan yang konsen dalam kajian sosial khususnya. Cendikiawan, dengan pemikiran kirinya harus menerima keterasingan, bahkan diasingkan jauh dari negaranya.
Kenyataan pahit ini diterima oleh cendikiawan pada kelompok kajian yang tergabung dalam Institut Fįr Sozialforschung (Institut Penelitian Sosial), di Frankfurt. Namun ditengah pengasingan, para cendikiawan Institut itu tetap melakukan proses penelitiannya hingga mereka bersatu kembali pada 1950, setelah beberapa tahun pindah ke Amerika.
Mereka gelisah, mereka cemas dan oleh karena itu merasa harus bertindak dengan cara mereka sendiri demi mempertanggungjawabkan karunia kecerdasan dan hati nurani yang mereka miliki. Hingga akhirnya karya-karya mereka, baik yang berbentuk buku maupun makalah, menjadi kajian penting bagi cendikia diluar mereka.

Latar belakanh inilah yang menyatukan mereka ke dalam sebuah visi dan misi sekaligus aksi yang kemudian mengkristal menjadi sebuah mazhab, yakni Mazhab Frankfurt. Satu alasan utama bagi relevansi Mazhab Frankfurt adalah sangat kaya dan bervariasinya karya yang dibuat bedasarkan pengaruh tokohnya, semisal Max Horkheimer, Eric Fromm, Theodor W Adorno dan lainnya yang sangat terkenal akan kebrilianan pemikirannya.
Termasuk generasi penerus pemikiran mereka, semisal Jurgen Habermas, Alfred Schmitt, dan Albrecht Wellmer. Bahkan, seperti dikutip penulis, Foucaolt sendiri pernah mengatakan; "Jika saja aku mengenal Mazhab Frankfurt sewaktu muda, besar kemungkinan aku tidak akan tergoda untuk melakukan apapun dalam hidupku kecuali mengomentari mereka. Namun, pengaruh mereka terhadapku tetap retrospektif, pengaruh mereka padaku kurasakan ketika aku tidak lagi di usia "penemuan-penemuan" intlektual." (hlm.xxv)
Sejarah Mazhab Frankfurt yang ditulis oleh Martin Jay ini mencoba memotret dinamika yang terjadi dalam Mazhab Frankfurt, proses yang harus dilewatinya dalam melahirkan karya-karya brilian yang hingga saat ini masih diperhitungkan dikencah kajian ilmu-ilmu sosial, sampai perbentukan pemikiran dan kepentingan dengan pihak kawan maupun lawan.
Ketika Mazhab Frankfurt hadir, kapitalisme Barat dengan Jerman sebagai salah satu wakil yang terkemuka telah memasuki tahap yang secara kualitatif baru, sedangkan keberhasilan sosialisme Uni Soviet terkesan ambigu. Disinilah, menurut Martin Jay, Teori Kritis semakin dipaksa menempati posisi transendan seiring dengan semakin pudarnya kelas pekerja revolusioner.


Teori Kritis, sebagaimana namanya, diekspresikan melalui serangkaian kritik terhadap pemikiran dan tradisi-tradisi filasafat lain. Perkembangannya kemudian berlangsung melalui dialog. Kelahirannya berkarakter dialektis sebagaimana metode yang ingin diterapkan kepada fenomena sosial. Maka tak heran bila inti dari Teori Kritis, menurut Martin Jay adalah kebencian terhadap sistem filosofis yang tertutup.(hlm.57)
Teori Kritis tidak melihat dirinya hanya sebagai ekspresi kesadaran sebagai satu kelas, melainkan menyatukan dirinya dengan kekuatan 'progresif' yang berkeinginan untuk 'menyatakan kebenaran'. Ketika lahirnya Teori kritis, filsafat dialektika yang diterapkan Hegelian dan Marxisme tak lain hanyalah merupakan imajinasi dealiktis belaka. Oleh sebab itu, Teori Kritis menolak memberhalakan pengetahuan sebagai sesuatu yang terpisah dan lebih penting dari pada tindakan.
Selain melahirkan Teori Kritis, sesungguhnya masih banyak hal lain yang diupayakan Mazhab Frankfurt. Diantaranya adalah pengawinan Marxisme dengan psikoanalisis, studi tentang otoritarianisme dan kritik budaya massa, yang kajiannya dilakukan dalam rentang waktu 1925 sampai 1950, sebagaimana terekan dalam buku ini.
Dengan membaca Sejarah Mazhab Frankfurt, bisa jadi buah yang akan diperoleh adalah tentang betapa berharganya integritas dan loyalitas pada kebenaran bagi seorang cendikiawan. Tak kurang dari itu, akan disadari pula betapa pentingnya tradisi pemikiran yang telah menggembeleng seseorang hingga menjadi cendikia.


Naskah ini ditulis Desember 2005

Minggu, 03 Mei 2020

Menggugah (lagi) Kepekaan Kita Terhadap Visi Sosial Islam

(sumber: sutterstock by kompas.com)

Islam mengajarkan kesalehan bagi setiap individunya namun tidak abai dengan lingkungan sosial sekitarnya. Maka, ketika beragama hanya mementingkan diri sendiri, ia belum mengamalkan ajaran agama sepenuhnya.

Ada banyak dalil dalam Alquran dan Hadis yang menyebutkan perihal pentingnya kepedulian sosial sebagai bagian dari kewajiban individual. Misalnya saja surat Al-Ma’un (QS. 107) yang artinya: (1) Tahukah kamu (orang) yang mendustakan agama? (2) maka itulah orang yang menghardik anak yatim (3) dan tidak mendorong memberi makan orang miskin (4) Maka celakalah orang yang salat, (5) [yaitu] orang-orang yang lalai terhadap salatnya, (6) yang berbuat riya  (7) dan enggan [memberikan] bantuan.

Beberapa waktu belakangan banyak sekali postingan tentang masyarakat fakir dan miskin. Tentu hal ini sangat disayangkan di tengah masyarakat muslim sebagai mayoritas di negeri ini. Muslim yang sejatinya muslim tentu dapat menjalankan visi Islam secara baik, antara kesalehan individual dan juga sosialnya. Adanya tetangga yang kelaparan, itu sebagai petanda kepedulian sosial masih lemah.

Baca juga: Runtuhnya Negara Madinah: Islam Kemasyarakatan versus Islam Kenegaraan

Ayat di atas telah mengategorikan orang-orang yang enggan membantu kaum miskin termasuk orang yang mendustakan agama. Ini patut kita camkan dengan baik agar bantuan terhadap orang miskin itu tidak hanya kita lakukan di bulan Ramadan saja. Membantu kaum duafa itu semestinya tidak kenal waktu dan juga tidak mengenal identitas kesukuan, ras dan agama. Pengentasan kemiskinan itu adalah visi humanisme universal.

Pembebasan umat dari keterbelengguaan, kemiskinan, penindasan dan segala macam bentuk ketidakberdayaan masyarakat, terutama mustadl’afin (kaum tertindas), merupakan kesalehan sosial. Menurut Abdul Munir Mulkhan, iman dan kesalehan seseorang tidak hanya dilihat dari pemenuhan rukun iman dan rukun Islam, melainkan juga pemihakan pada kepentingan kaum mustadl’afin.

“Kefakiran mendekatkan pada kekafiran.” Demikian hadis Nabi mengingatkan kita. Seorang yang perutnya belum terisi tidak bisa berpikir jernih. Ia gelisah karena fisiknya tidak mampu diandalkan. Antara otak dan ototnya tidak bisa sinkron bekerja. Konsentrasinya mudah terganggu. Beda halnya dengan orang yang memilih berpuasa untuk mendekatkan diri kepada Allah. 

Di masa kebijakan untuk tetap di rumah saja selama pandemi Covid-19 ini, banyak masyarakat mengalami pendapatan rendah dan bahkan tidak lagi memiliki pendapatan karena kebijakan untuk mengurangi hubungan sosial antar masyarakat. Pemerintah memang telah memprediksi terjadi peningkatan jumlah kaum duafa. Pemerintah dan masyarakat juga telah menyalurkan bantuannya bagi masyarakat kurang mampu. Inilah ujian bagi kita untuk peduli kepada meraka.

Baca juga: Benarkah Agama itu Sebagai Candu?

Jika zakat dan sedekah adalah kewajiban bagi yang mampu, maka sudah saatnya kita menunaikan zakat itu. Di tengah kondisi seperti ini, lebih baik lagi apabila memperbanyak sedekah, bukan mengharapkan sedekah dari orang lain. Ya, yang juga perlu diperhatikan, janganlah pula kita menjadi umat yang mudah berputus asa dengan mengaku miskin dan berharap pemberian dari orang lain. Dalam hal ini, Nabi juga menyindir kita, bahwa tangah di atas lebih baik daripada tangan di bawah. Jika kita punya standar hidup, maka tengoklah sejenak kehidupan kaum mustad’afin itu.

Momentum puasa Ramadan di tengah wabah ini setidaknya telah memberikan pelajaran berharga bagi kita untuk memperhatikan lingkungan sosial. Memperhatikan tentangga yang kurang mampu, baik tentangga dalam kompleks, antar kompleks, antara kampung, antara desa dan antara kota/kabupaten.

Menurut Hassan Hanafi, pemikir Islam lainnya, tantangan terbesar bagi umat Islam adalah kemiskinan, keterbalakangan, dan ketertindasan dan agenda yang harus direalisasikan secepatnya adalah "jihad sosial". Maka, sudah tugas muslim menjalankan visi sosial agama ini untuk mengentaskan kemiskinan dan pembebasan kaum mustad’afin sebagaimana tersurat dalam surah Al-Ma’un. Wallahu ‘alam.[]