Minggu, 17 Maret 2019

Rumus Membuat Judul Jualan Menarik di Facebook, Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada dan lainnya



Judul ini adalah bagian terpenting agar menarik minat orang untuk membaca atau mencari informasi lebih lanjut. Selain judul ada, gambar ataupun foto. Gambar bisa berupa gambar ilustrasi, karikatur, ataupun foto-foto yang sekiranya manarik orang untuk klik dan mendapatkan informasi lebih lanjut. Nah, kali ini kita akan membahasa sedikit tentang rumus penulisan judul untuk jualan di marketplace, baik di Shopee, Bukalapak, Tokopedia, Lazada, Blibli, ataupun yang lainnya. Rumus ini saya rangkum dari berbagai materi dan sudah saya praktikan sendiri.

Pernahkah Anda sadari bahwa membuat judul itu gampang-gampang susah? Gampang karena bisa dibuat apa adanya sesuai dengan nama produk. Susah ketika judul akan dibuat menggunakan kata-kata pilihan. Tentu saja efek dari dua pilihan ini berbeda. Judul yang dibuat terlalu makro itu akan terkesan biasa-biasa saja karena tidak memiliki pembeda, apalagi bila judul itu tak mewakili manfaat atau kegunaan produk. Sedangkan judul dengan pilihan kata dan rumus tertentu berkesan lebih mikro dan lebih menarik.

Membuat judul yang bersifat mikro itu membutuhkan rumus dan jurus yang jitu, baik itu berhubungan langsung dengan kesan pembaca maupun yang ramah dengan SEO. Perlu diketahui, judul yang terlalu aneh (mikro tak beraturan) kebanyakan tidak ramah dengan SEO yang diterapkan dalam mesin pencarian marketplace. Hal ini perlu diperhatikan agar produk bisa nangkring di halam pertama pencarian.

Oke, langsung saja ke tujuan. Rumus yang diperlukan ialah Kata Unik+Merek+Jenis+Keterangan. Ups... Kesannya gampang kan?! Tapi inilah bagian yang disebut dengan gampang-gampang susah itu. Kita akan jabarkan dulu satu persatu dari maksudnya.

1. Kata unik
Pentingnya “kata unik” ini karena ia memiliki dampak atau kesan yang akan membekas di calon pembeli. Misalnya, produk yang kami jual ialah memiliki kualitas yang premium yang dijual secara terbatas (limited edition), maka bisa menggunakan kata itu sebagai kata unik. Kata lainnya yang bisa dipilih adalah terlaris (Best Seller), produk asli (Original), termurah dan lain sebagainya. Bisa juga kata unik yang diambil dari manfaat barang, misalnya “Garansi 1 Bulan Bisa Langsing” untuk produk pelangsing badan; “Garansi Resmi Setahun” untuk produk elektronik maupun produk umum lainnya.

2. Merek
Nah, perlu juga ketahui bahwa sebagian besar pencari produk itu mencari berdasarkan merek. Apalagi bila kamu menjual produk dari brand atau merek yang sudah cukup terkenal, tentu ada ratusan atau bahkan ribuan produk yang dijual oleh pelapak lain. Nah, agar bisa bersaing dalam SEO, penyebutan merek ini akan membantu membuat produk jualanmu bisa tampil di halam pertama.

3. Jenis
Jenis ini juga perlu masuk dalam judul. Hal ini berdasarkan dari kenyataan bahwa pelanggan yang mencari produk di mesin pencarian marketplace ataupun Google terkadang berdasarkan jenis produknya. Misalnya “krim malam” (night cream), “Paket Kecantikan”, “Abaya”, “Laptop” dan lainnya, maka produk dengan kata kunci tersebut akan nangkring di laman pertama. Tapi ingat, masih perlu dikombinasikan dengan kata-kata lainnya.

4. Keterangan
Keterangan ini sifatnya sebagai pendukung yang bisa diambil dari sisi manfaat produk, keunggulan produk, atau jenis spesifik dari produk, serta bisa juga dari sisi layanan.

Nah, setelah mengetahui maksud dari masing-masing, saatnya untuk mengetahui pola kombinasi yang sering digunakan dan banyak mendapatkan pengaruh. Ada beberapa pola yang telah saya pelajari dan terapkan

Pertama:
Jenis+Merek+Keterangan+Kata Unik

Kedua:
Kata Unik + Jenis + Merek + Keterangan

Ketiga:
Merek+Jenis+Keterangan+Kata unik

Setidaknya itulah rumus dasar beserta contohnya yang mungkin bisa menginspirasi dalam pembuatan judul untuk jualan di marketplace Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada, Blibli, dan lain sebagainya. Kamu bisa saja mengkombinasikan rumus itu dengan pengembangan polanya. Misalnya Kata unik+Jenis+Merek+Kata Unik atau Kata Unik+Merek+Jenis+Keterangan+Kata Unik. Itu semua kembali pada pilihan Anda.

Sepeti yang telah saya sebutkan di atas, bahwa membuat judul yang menarik ini adalah satu di antara beberapa faktor yang bisa menarik minat pembeli. Masih ada faktor-faktor lainnya yang perlu disimak juga. Setidaknyak, dengan membuat judul yang unik, akan lebih memikat calon pembeli dan juga bisa lebih ramah di mesin pencarian.

Yang perlu diperhatikan, jangan membuat judul dengan kata kunci “Sampah”, khususnya di Shopee. Contoh kata kunci sampah itu ialah Jual Handphone Samsung, Iphone, Huawe, HTS dan Xiaomi S2, sementara yang dijual sebenarnya adalah Xiaomi S2. Nah, pembuatan judul seperti akan dianggap sebagai spam oleh Shopee dan akan diblokir.

Cukup sekian dulu ya... semoga jualannya sukses dan penuh keberkahan. []

1 komentar:

  1. Casino Review – Best Casino for Players 21+ - DrMCD
    Casino 서산 출장마사지 Review: Casino is an international licensed 시흥 출장마사지 casino, 안양 출장안마 with a very 춘천 출장마사지 impressive selection of slots, video poker, live dealer games, and a 천안 출장마사지 mobile-friendly

    BalasHapus